Caleg yang Dipercaya dan Pilihan Kami

Caleg yang Dipercaya dan Pilihan Kami – Dua kali usai mencoblos dalam pemilihan umum 10 tahun terakhir ini, saya mengirimkan pesan teks ke WA secara pribadi calon anggota legislatif (caleg) yang saya pilih. Sedikitnya saya merasa tahu dedikasinya untuk masyarakat karena sering mengamati akun media sosialnya. Saya sampaikan kepadanya bahwa kami sudah memilihnya dan mengharapkan yang terbaik, berdoa supaya Allah berkahi.

Caleg yang Dipercaya

Saya melakukannya tanpa iming-iming apa-apa oleh sang caleg. Saya tidak butuh dibayar, janji undian umroh, atau sekadar traktir, namun rekam jejaknya sudah teramati oleh saya selama ini pun sudah mengamati dirinya melalui beberapa kali perjumpaan dan dalam “goresan penanya". Saya percaya, bisa menitipkan asa untuk negeri ini padanya.

Saya tergolong cerewet ketika diminta memberikan suara oleh seseorang. Saya akan meminta list program kerjanya tetapi kalaupun tidak mendapatkannya, saya berusaha mencari informasi tentangnya dari sumber tepercaya. Bagi saya, value caleg sangatlah penting.

Mengapa sampai sebegitunya? Sebab saya meyakini, pilihan yang saya tetapkan akan saya pertanggungjawabkan. Jika sudah tahu ada yang tidak layak atau mengganjal meskipun mengenal sosok si caleg, saya tidak akan memilihnya.

Sudah sejak lama pula, pilihan saya dan suami sama karena kami sepakat dalam alasan dalam menentukan pilihan atas pemimpin negara. Diskusi yang sering berlangsung dan kesamaan pola pikir membuat kami klop dan tidak meragukan pilihan satu sama lain, sampai-sampai bisa sampai pada pilihan yang sama.


Caleg yang Dipercaya

Jarang sekali ada perbedaan di antara kami sehingga ketika anak kami bertanya, jawaban saya atau suami kurang lebih sama. Putri saya Athifah yang menjadi pemilih pemula dalam pemilu kali ini banyak bertanya tentang pemilu dan situasi politik dan mau mendengarkan masukan dari saya dan ayahnya Pemilu Kami dan Bincang Suap. Agak berbeda dengan si sulung yang tidak pernah bertanya sehingga saya yang bertanya padanya dan memberikan masukan. Si sulung akhirnya menerima masukan dari saya dan ayahnya.

Menghadapi pemilu kali ini, agak berbeda dengan pemilu lima tahun lalu. Adu argumen tidak sekeras pemilu lalu yang terpolarisasi dua kutub walau demikian masih ada saja perdebatan antara dua pilihan berbeda seperti yang saya ceritakan dalam tulisan berjudul Debat Capres di Pasar Terkait (Impor) Bawang Putih. Orang-orang dalam grup-grup WhatsApp lebih bisa menjaga stabilitas ketenangan di dalam grup. Sesekali ada yang membagikan narasi yang berpotensi memancing keriuhan tetapi biasanya ada saja orang yang muncul dan mencoba menetralkan atau mengingatkan.

Sekarang ini kita masih menunggu hasil real count pemilu oleh KPU. Semoga lancar dan aman terkendali. Berdasarkan Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Nomor 3 Tahun 2022 tentang Tahapan dan Jadwal Penyelenggaraan Pemilihan Umum Tahun 2024, rekapitulasi hasil penghitungan suara terjadwal dimulai pada Kamis, 15 Februari 2024 dan berakhir pada Rabu, 20 Maret 2024. Semoga di bulan Maret nanti hasil terbaik yang diridhoi Yang Maha Kuasa kita peroleh dan bisa diterima dengan baik oleh semua.

Makassar, 19 Februari 2024



Share :

0 Response to "Caleg yang Dipercaya dan Pilihan Kami"

Post a Comment

Untuk saat ini kotak komentar saya moderasi karena banyaknya komen spam yang masuk. Silakan tinggalkan komentar ya. Komentar Anda akan sangat berarti bagi saya tapi jangan tinggalkan link hidup. Oya, komentar yang kasar dan spam akan saya hapus ya ^__^