Kisah Kaki Athifah

Beberapa hari yang lalu ....

"Ma, kakiku merasa pusing," kata Athifah.
"Oya? Kakimu bisa pusing?" tanya Mama.
Nona mungil ini mengangguk.
Kisah kaki

"Hebat, kaki anak ini bisa merasa pusing. Saya saja yang setua ini belum pernah merasakan itu!" Mama membatin, geli bercampur takjub.


Tadi subuh ...

"Bangun, shalat shubuh dulu. Habis itu bisa tidur lagi. Sudah itu baru bangun, ke sekolah!" Mama menyeru putri mungilnya yang sedang tak sabar menunggu hari pertama sekolah. Hari ini Athifah akan memulai kegiatan barunya sebagai murid kelas satu sekolah dasar.

Athifah membuka matanya. Tidak sulit membangunkannya meskipun ia tidur usai sahur tadi.


"Segar me ka' ini. Hanya kakiku yang belum segar," maksudnya ia sudah merasa segar, kecuali di kaki.

"Oooh begitu ya, kakinya belum segar?" tanya Mama.
Athifah mengiyakan. Dalih yang dilontarkannya itu membuatnya masih berleyeh-leyeh, memalaskan diri.

"Pasti karena kebanyakan main game," tukas Papa yang dari tadi mendengarkan percakapan Mama dan nona mungil itu.

"Iya. Ini pasti karena kebanyakan main game. Soalnya kakinya kan suka dilipat kalo lagi main. Makanya lama segarnya," Mama menegaskan pendapat Papa.

Athifah yang paham bahwa itu adalah bentuk ancaman untuk mengurangi atau bahkan meniadakan izin main game-nya bergegas bangkit.

"Iya pale' ," ujarnya.

Makassar, 15 Juli 2013

Hi hi hi ... menyerah nih ye. Papa + Mama mau dilawan ... :)

Catatan:
"Iya pale' ", dalam dialek Makassar berarti "Iya deh".

Share :

15 Komentar di "Kisah Kaki Athifah"

  1. "Iya pale' ...hehe..
    enak dirumah aja nona kecil liburan dulu aja nanti habis lebaran baru sekolah ^_^ *sembunyi*

    ReplyDelete
    Replies
    1. Wah kk Topic ... jangan dong, nanti dikira orang dia masuk sekolahnya "lewat jendela", padahal "lulus murni" hehehe

      Tes masuk SD ada juga, bukan cuma tes masuk SMP, SMA dan perguruan tinggi, jd ada yg lulus murni, ada yg lewat jendela :D

      Delete
  2. tawwa athifah masuk sekolahmi. selamat ya adik cantik, kalo sudah masuk sekolah nanti pasti asik, "gakkou wa tanoshikatta yo!": sekolah itu menyenangkan lo!

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terimakasih kk Hima ... iya, Athifah sudah masuk SD .. mudah2an dia menikmati masa2 SDnya :)

      Delete
  3. halo mbak niar....lama saya nggak berkunjung kemari. kangen deh dengan cerita dan celoteh athifah.

    athifah sudah masuk SD ya mbak....semoga selalu semangat ya atifah...:)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Mami Zidane, sudah lama saya gak main ke blognya ya. AAlhamdulillah, dia sedang semangat2nya :D

      Delete
  4. jadi penasaran gimana rasanya kaki pusing :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. HAhaha asal jangan kepingin ikut merasakan :D

      Delete
  5. Athifa itu lucu banget. Tiap kali membaca tentangnya jadi kepengen punya anak perempuan hehehe..Pasti seru membesarkan anak secerdas ini..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Alhamdulillah seru kak Evi, setiap hari harus menjawab rentetan pertanyaan "Kenapa"-nya dia. Dan harus beradu argumen dengannya :D

      Delete
  6. hahaha Athifa bikin sy sp ngakak bacanya. Gimana rasanya, ya, kaki kalo pusing? :D

    ReplyDelete
  7. Sama dengan Fanni baru masuk kelas 1 SD.
    Saking semangatnya nggak mau tidur habis sahur.

    Kalau kaki pusing obatnya apa tuh? Lucu ya bahasa anak-anak.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Lucu ya anak2 kalo bersemangat :D

      Jadi ikut mikir, kalo kaki pusing dikasih obat apa ya? Hmmm ... buat Athifah sepertinya, dibiarkan saja dia bermalas2an :D

      Delete

Untuk saat ini kotak komentar saya moderasi karena banyaknya komen spam yang masuk. Silakan tinggalkan komentar ya. Komentar Anda akan sangat berarti bagi saya tapi jangan tinggalkan link hidup. Oya, komentar yang kasar dan spam akan saya hapus ya ^__^