Les Sama Mama

“Ma, saya mau les, nah sama Mama,” pinta Athifah suatu ketika.                        

Les,sama Mama?” Mama mengerutkan keningnya, isyarat untuk meminta penjelasan kepada putri mungilnya.

les sama mama

“Iya, Ma. Rasika les sama mamanya. Saya juga mau les sama Mama,” Athifah menjelaskan semampunya.

Rupanya yang dimaksud “les sama Mama” di sini adalah, “belajar sama Mama” – Mama yang mengajari.

“Ooh, boleh ... boleh,” ujar Mama. Sedikit geli rasanya, tapi sudahlah. Tentang istilah tak usah dipermasalahkan. Yang penting gratis, bukannya minta les kepada orang lain. Selama Mama bisa kasih les gratis, kenapa tidak.

Sejak itu, Athifah terbiasa memakai istilah “les”. Kadang-kadang dia maunya sama Mama, kadang-kadang sama Papa. Kalau khusus Bahasa Daerah, lesnya sama Papa karena Mama sudah lupa aksara Lontarak. Untungnya Papa masih ingat. Kendalanya hanyalah, pelajBaran Bahasa Daerah anak-anak sekolah dasar di Makassar menggunakan bahasa Makassar karena penduduk asli kota ini adalah suku Makassar. Sementara Papa berasal dari suku Bugis. Bahasa Bugis berbeda dengan  bahasa Makassar tapi prinsip penggunaan aksara Lontaraknya sama saja, hanya ada sedikit perbedaan pada huruf vokal “e pepet” dan “e taling”.

Sesekali Rasika datang ke rumah, untuk ikut les. Lucunya, Athifah baru mengatakannya sesampainya di rumah. “Ma, Rasika mau datang les sebentar siang,” lapornya pada Mama. Maksudnya, Rasika mau datang belajar dan Mama atau Papa bertindak sebagai gurunya. Pernah kejadian, tiba-tiba saja Rasika datang hanya beberapa saat setelah Athifah melaporkan keinginannya untuk les, hehehe. Satu kali Mama protes, “Kalau mau les, tanya dulu dong kapan waktunya Mama atau Papa. Bukannya kalian janjian dan tiba-tiba mengatakan mau les!”


Untungnya ada HP. Kalau Mama atau Papa tidak bisa, tinggal telepon ke mamanya Rasika dan Rasika akan bertanya, “Kalau besok, bisa?” Saat ini Athifah sudah lebih mengerti. Sesampainya di rumah, dia langsung mengatakan keinginan untuk les bila sudah janjian dengan Rasika. Jadi Rasika bisa langsung ditelepon kalau situasi dan kondisi di rumah tidak memungkinkan.

Makassar, 20 Agustus 2015


Share :

17 Komentar di "Les Sama Mama"

  1. kadang bahasa daerah itu membingungkan ya mbak hehehe..apalagi buat pendatang yang baru belajar hehehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Huhu iya Mbak ... kalo saya .. angkat tangan deh :D

      Delete
  2. senang anak-anak punya keinginan belajar sendiri, nggak usah disuruh, tapi malah minta diajari ...., semangat, biar makin pintar Atifah

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kadang2 pengaruh teman juga, Kak. Liat temannya gimana, dia mau juga. Untungnya ini yang baik2, temannya "les" sama mamanya. Kalo kepengennya beli ini - itu, waaah, itu yang masih harus dipertimbangkan masak2 lagi :D

      Delete
  3. hehehe.. les alias belajar sama mama. kosakata lontarak? wah.. keren :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya Mbak, ada aksara Lontarak di Sulawesi Selatan :)

      Delete
  4. Hihihi saya juga mau les sama mamanya Athifa deh ^^

    ReplyDelete
    Replies
    1. Ayo Tante Dwi, ke sini .... belajar IPS wkwkwk

      Delete
  5. enak ya kalo bisa les sama mamanya...berarti mamahnya sabar ya..salam kenal mak

    ReplyDelete
    Replies
    1. Waaah mamanya sering tidak sabaran, koq :D
      Salam kenal juga Mbak :)

      Delete
  6. Jadi, athifah les pelajaran apa mak?
    Wah emaknya mah Pinter, pasti lancar jawab pertanyaan selama les ^_^

    ReplyDelete
    Replies
    1. Huhuhu ... sayangnya tidak selalu bisa Mak Ratu :))

      Delete
  7. Ayo kita les kk athifah, les blogging :D
    Aih, kangennyami sama kk athifah yang pintar sekali bicara itu ...

    ReplyDelete
  8. Les sama mama itu jauh lebih baik. ^_^

    ReplyDelete
  9. Ga pengen sekalian homeschool aja Mak? ... Etapi ntar emaknya berkurang jatah ngeblognya ya... 😀

    ReplyDelete

Untuk saat ini kotak komentar saya moderasi karena banyaknya komen spam yang masuk. Silakan tinggalkan komentar ya. Komentar Anda akan sangat berarti bagi saya tapi jangan tinggalkan link hidup. Oya, komentar yang kasar dan spam akan saya hapus ya ^__^